Categories: Bisnis

Starbucks Ajak Pelanggan Sumbangkan Bibit Pohon Kopi ke Petani

WARTAKOPI.com – Jakarta. Untuk lebih menyemarakkan Bulan Bumi, Starbucks juga menyelenggarakan kampanye #ATeamEffort dengan mengajak pelanggan untuk menyumbangkan bibit pohon kopi ke petani kopi di beberapa area di Indonesia setiap pembelanjaan selama periode 15 April hingga 12 Mei 2024.

Caranya mudah, setiap melakukan transaksi pembelian 5 produk Earth Month menggunakan aplikasi Starbucks Rewards, pelanggan telah menyumbangkan 1 bibit pohon kopi. Semua transaksi ini dapat dipantau pada aplikasi.

Baca Juga : Starbucks Umumkan Gerai Ramah Lingkungan Bersertifikasi Pertama di Indonesia

Di akhir periode, 5 pelanggan yang berhasil mengumpulkan coffee seeds terbanyak di aplikasi berhak mengikuti Coffee Trip bersama Starbucks ke Bali selama 3 hari 2 malam.

Trips ini sudah termasuk mengikuti seremonial penyerahan donasi bibit pohon kopi kepada petani kopi di Bali dan tur ke Starbucks Reserve Dewata termasuk Coffee Experience Center, dan juga Starbucks Kintamani.

Baca Juga : Starbucks Indonesia Berkomitmen Ciptakan Lingkungan Kerja yang Menghormati Kesetaraan

Liryawati, Chief Marketing Officer, PT Sari Coffee Indonesia – pemegang lisensi Starbucks Indonesia, mengatakan Starbucks percaya bahwa tanggung jawab membangun masa depan yang lebih berkelanjutan, adil, dan berketahanan bagi kopi, komunitas, dan planet.

“Starbucks berupaya menciptakan masa depan yang kami impikan melalui kacamata kemanusiaan, dengan komitmen mendalam terhadap hak asasi manusia global, sumber daya yang bertanggung jawab dan beretika, kepemimpinan komunitas dari partners kami,” pungkas Lirya.  (*)

Fatoer Doang

Leave a Comment

Recent Posts

Buka di Jakarta, Hario Cafe Tokyo Tawarkan Sensasi V60 Experience dan Bar Takeover

WARTAKOPI.com – Jakarta. Menandai grand opening Hario Cafe Tokyo di Jakarta, menggelar Bar Takeover Bersama… Read More

2 weeks ago

Toko Kopi Manusia Hadirkan “Kopi Jos”: Merasakan Keunikan Kopi Khas Yogyakarta

WARTAKOPI.com – Jakarta. Toko Kopi Manusia memperkenalkan menu istimewa baru, "Kopi Jos", yang merupakan salah… Read More

2 months ago

Tantangan dan Langkah Terpadu Menghadapi Peraturan EUDR Industri Kopi

WARTAKOPI.com – Jakarta. Dalam dua tahun belakangan ini masyarakat petani penghasil komoditas kehutanan semakin risau dengan… Read More

4 months ago

Starbucks Indonesia dan The Starbucks Foundation Berikan Donasi Rp5 Miliar ke Masyarakat Gaza

WARTAKOPI.com – Jakarta. Starbucks Foundation dan mitra pemegang lisensi Starbucks, PT Sari Coffee Indonesia, memberikan… Read More

4 months ago

Rayakan Earth Month Starbucks Ajak Pelanggan Gunakan Barang Daur Ulang

WARTAKOPI.com – Jakarta. Bulan April selalu diperingati sebagai Bulan Bumi atau Earth Month. Tahun ini,… Read More

5 months ago

Teknologi Pembayaran QRIS Soundbox untuk Mempermudah Coffee Shop

WARTAKOPI.com – Jakarta. Zaman serba cepat saat ini ternyata tidak sepenuhnya menjamin otomatisasi memberikan layanan… Read More

5 months ago