Categories: Bisnis

Pacific Coffee Academy, Menjadikan Barista dan Roaster Sebagai Ambassador Kopi Indonesia di Mata Dunia

WARTAKOPI.com – Yogyakarta. Ternyata, nama Indonesia sebagai salah satu produsen kopi terbesar di dunia belum diiringi secara maksimal dengan story telling yang bagus oleh para juru racik rasa seperti barista dan roaster.

Secara keahlian, barista dan roaster Indonesia tidak kalah dengan negara-negara lain seperti Timur Tengah dan Eropa. Akan tetapi mereka belum dapat menjadi ambassador yang baik untuk menceritakan kopi Indonesia.

Baca Juga : Membawa Marwah Jogja Coffee Week ke Mancanegara

Padahal, lini bisnis seperti coffee shop, perhotelan dengan kasta bintang 5 maupun kapal pesiar sangat membutuhkan jasa barista dan roaster asal Indonesia.

Kendala seperti penguasaan bahasa asing, budaya setiap korporasi, budaya yang berlaku di setiap negara, serta perilaku personal ternyata menjadi permasalahan krusial saat mereka bekerja di luar negeri.

Baca Juga : Jogja Coffee Week : Kota Yogyakarta Ingin Menjadi Bagian Representative Peta Kopi Dunia

Guna mengurai permasalahan tersebut, Pacific Coffee Academy menawarkan program one stop solution bagi para barista dan roaster yang hendak bekerja di luar negeri dengan spesialisasi industri kopi.

Handono S Putro, Chief Executive Officer Pacific Coffee Academy menjelaskan, industri kopi yang telah menjelma jadi gaya hidup, ternyata diiringi dengan permintaan profesi baru yaitu barista dan roaster. Dikalangan anak muda, profesi ini menjadi tren tersendiri. Bahkan animonya pun besar.

Page: 1 2 3

Fatoer Doang

Leave a Comment

Recent Posts

Buka di Jakarta, Hario Cafe Tokyo Tawarkan Sensasi V60 Experience dan Bar Takeover

WARTAKOPI.com – Jakarta. Menandai grand opening Hario Cafe Tokyo di Jakarta, menggelar Bar Takeover Bersama… Read More

3 weeks ago

Toko Kopi Manusia Hadirkan “Kopi Jos”: Merasakan Keunikan Kopi Khas Yogyakarta

WARTAKOPI.com – Jakarta. Toko Kopi Manusia memperkenalkan menu istimewa baru, "Kopi Jos", yang merupakan salah… Read More

3 months ago

Tantangan dan Langkah Terpadu Menghadapi Peraturan EUDR Industri Kopi

WARTAKOPI.com – Jakarta. Dalam dua tahun belakangan ini masyarakat petani penghasil komoditas kehutanan semakin risau dengan… Read More

4 months ago

Starbucks Indonesia dan The Starbucks Foundation Berikan Donasi Rp5 Miliar ke Masyarakat Gaza

WARTAKOPI.com – Jakarta. Starbucks Foundation dan mitra pemegang lisensi Starbucks, PT Sari Coffee Indonesia, memberikan… Read More

4 months ago

Starbucks Ajak Pelanggan Sumbangkan Bibit Pohon Kopi ke Petani

WARTAKOPI.com – Jakarta. Untuk lebih menyemarakkan Bulan Bumi, Starbucks juga menyelenggarakan kampanye #ATeamEffort dengan mengajak… Read More

5 months ago

Rayakan Earth Month Starbucks Ajak Pelanggan Gunakan Barang Daur Ulang

WARTAKOPI.com – Jakarta. Bulan April selalu diperingati sebagai Bulan Bumi atau Earth Month. Tahun ini,… Read More

5 months ago