Categories: ArtikelDiplomasi Kopi

Bincang Akhir Tahun Tentang Diplomasi Kopi Indonesia

WARTAKOPI.com – Jakarta. Menutup tahun 2021 ini Tim Percepatan dan Pemulihan Ekonomi (TPPE) , Kementerian Luar Negeri dan beberapa Dubes senior telah melakukan diskusi tentang kopi Indonesia serta prospeknya pada 2022.

Acara yang berlangsung secara informal mengundang beberapa pakar dan eksportir kopi yang hadir adalah; Daroe Handojo (Nooskav Nusantara Kopi); Adi Wicaksono Taroepratjeka (Direktur 5758 Coffee Lab); Renata Bukvić-Letica (Direktur Pemasaran, Tanamera); dan Ivan Hartanto (Manajer Belift Green Beans).

Dipandu Sekretaris TPPE Dyah Lestari Asmarani, membicarakan tentang kinerja ekspor dan produktivitas kopi Indonesia. Para peserta diskusi menyambut baik laporan dari Badan Pusat Statistik dan data dari Organisasi Kopi Internasional, yang menunjukkan bahwa kopi Indonesia semakin populer selama pandemi.

Sumber : Dirjen Perkebunan, Kementan 2021

Dalam pertemuan tersebut, para peserta juga menyepakati bahwa meskipun ada kendala ekonomi akibat pandemi COVID-19, para pengusaha Indonesia terus mempromosikan dan memperkuat pesan produk Indonesia di luar negeri.

Para pengusaha kopi yang hadir mencatat peningkatan aktivitas KBRI dan KJRI di luar negeri dalam mendukung kegiatan promosi kopi. Para eksportir kopi menilai bahwa dengan melibatkan diaspora Indonesia akan memberikan dampak ekonomi langsung kepada produsen kopi Indonesia.

Page: 1 2 3 4 5 6

Fatoer Doang

Leave a Comment

Recent Posts

Ampas Kopi, Terbukti Efektif Basmi Jentik Nyamuk

WARTAKOPI.com – Jakarta. Nyamuk terus menjadi ancaman serius di Indonesia, terutama dengan meningkatnya kasus penyakit… Read More

3 weeks ago

Malam Puncak JICC 2024 Beri 10 Penghargaan di AKSI-SCAI Awards

WARTAKOPI.com – Jakarta. Jakarta International Coffee Conference (JICC) 2024 sukses diselenggarakan selama tiga hari penuh… Read More

4 weeks ago

Mandiri Jakarta Coffee Week Kembali Digelar Selebrasi Perkembangan Industri Kopi Spesialti Indonesia

WARTAKOPI.com – Jakarta. Mandiri presents Jakarta Coffee Week atau Jacoweek 2024, festival tahunan yang menjadi… Read More

4 weeks ago

Tiga Perempuan Pegiat Kopi di JICC 2024 Bahas Isu Industri Kopi dan Berkelanjutan

WARTAKOPI.com – Jakarta. Memasuki hari ke-2 penyelenggaraan, Rabu, (23/10/2024), Jakarta International Coffee Conference (JICC) menggelar… Read More

4 weeks ago

Jakarta International Coffee Conference 2024: Pusat Kolaborasi Industri Kopi Global

WARTAKOPI.com – Jakarta. Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Provinsi DKI Jakarta kembali memberikan dukungan… Read More

1 month ago

Buka di Jakarta, Hario Cafe Tokyo Tawarkan Sensasi V60 Experience dan Bar Takeover

WARTAKOPI.com – Jakarta. Menandai grand opening Hario Cafe Tokyo di Jakarta, menggelar Bar Takeover Bersama… Read More

3 months ago